Beranda Sport Harry Kane Pecahkan Rekor di Bayern Munich, Bukan Soal Gol, Tapi….

Harry Kane Pecahkan Rekor di Bayern Munich, Bukan Soal Gol, Tapi….

Pecahkan rekor
Harry Kane saat diperkenalkan ke publik Bayern Munich. (ist)

NarasiTime.idHarry Kane sudah pecahkan rekor di Bayern Munich. Jersey sang striker baru itu terjual paling banyak dalam sejarah, 10 ribu jersey di hari pertama peresmiannya!

Dilansir dari Bild, jersey dengan nama Harry Kane dan nomor punggung 9 sudah terjual sebanyak 10 ribu buah di hari pertama peresmian sang pemain bergabung dengan Bayern Munich. Itu menandakan, fans Die Roten memang menyambut Kane dengan penuh antusias.

Baca Juga :  Jadi Pahlawan Saat Liverpool Tumbangkan Newcastle, Darwin Nunez Buat Klopp Pusing?

Presiden Kehormatan Bayern Munich, Uli Hoeness, malah punya catatan lebih mencengangkan. Menurutnya, total penjualan jersey Harry Kane mencapai angka 15 ribu di hari pertama dengan total 50 ribu jersey dalam periode satu minggu setelahnya.

Baca Juga :  Kalahkan Sevilla Lewat Adu Pinalti, Manchester City Juara Piala Super UEFA

Hal itu jadi rekor baru buat Bayern. Sebelumnya, tidak ada pemain dengan pembelian jersey yang menembus angka segitu!

Bayern Munich ditaksir dapat pendapatan menyentuh angka 1,1 juta Euro atau setara Rp 18,1 miliar dari hasil penjualan jersey Harry Kane.

Baca Juga :  Tersandung Kasus Pemerkosaan, Manchester United Resmi Lepas Mason Greenwood

Kane dibeli Bayern dari Tottenham Hotspur di musim panas ini seharga 100 juta Euro. Kane langsung on fire di Bundesliga dengan kemas tiga gol dari dua laga sejauh ini.(detik.com)

<< SebelumnyaKembali Berseteru, Nikita Mirzani Tuding Dewi Perssik Pernah Pacaran dengan Sesama Wanita
Selanjutnya >>Hanya dengan Uang 5 Jutaan, Anda Sudah Bisa Bawa Pulang Motor Ini di Program 1 KTP 1 Motor Listrik Subsidi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini