Beranda News Aktivis Lingkungan Kabupaten Bogor Ramaikan Hari Lahir Pancasila dan Hari Jadi Bogor...

Aktivis Lingkungan Kabupaten Bogor Ramaikan Hari Lahir Pancasila dan Hari Jadi Bogor Ke-542

Pejuang Waktu dan Paskibra Kecamatan Cijeruk menggelar kegiatan Cisadane Resik Vol. 18 di Tugu Maseng, Kabupaten Bogor. Acara yang diikuti oleh 80 peserta. (dokumen Cisadane Resik)
Pejuang Waktu dan Paskibra Kecamatan Cijeruk menggelar kegiatan Cisadane Resik Vol. 18 di Tugu Maseng, Kabupaten Bogor. Acara yang diikuti oleh 80 peserta. (dokumen Cisadane Resik)

NarasiTime.id – Dengan mengambil tema “Ku Ajen Pancasila Babarengan, Akur, Makmur”. Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila dan Hari Jadi Bogor ke-542, Pejuang Waktu dan Paskibra Kecamatan Cijeruk menggelar kegiatan Cisadane Resik Vol. 18 di Tugu Maseng, Kabupaten Bogor.

Acara yang diikuti oleh 80 peserta ini, termasuk Pejuang Waktu, Paskibra Kec Cijeruk, Koramil Cijeruk, Polsek Cijeruk, Staf Kecamatan Cijeruk, Pemuda dan RT Maseng, bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan menumbuhkan rasa cinta tanah air.

Acara diawali dengan apel pagi yang dipimpin oleh Aiptu Irwan dari Polsek Cijeruk. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi atas kegiatan positif ini yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila dan Hari Jadi Bogor.

Baca Juga :  Ketua DPRD Kabupaten Bogor Janji Usulkan Pembangunan Wisma Atlet Disabilitas

Sertu Mustakim dari Koramil Cijeruk menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi sarana untuk melatih para Calon Paskibra Kec. Cijeruk agar siap dalam segala situasi dan kondisi.

Pejuang Waktu dan Paskibra Kecamatan Cijeruk menggelar kegiatan Cisadane Resik Vol. 18 di Tugu Maseng, Kabupaten Bogor. Acara yang diikuti oleh 80 peserta. (dokumen Cisadane Resik)
Pejuang Waktu dan Paskibra Kecamatan Cijeruk menggelar kegiatan Cisadane Resik Vol. 18 di Tugu Maseng, Kabupaten Bogor. Acara yang diikuti oleh 80 peserta. (dokumen Cisadane Resik)

Mewakili Camat Cijeruk, Komandan Satpol PP, Junaedi menyampaikan dukungan penuh terhadap kegiatan Cisadane Resik. Beliau juga mengapresiasi komitmen Pejuang Waktu dan Paskibra Kec Cijeruk dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Baca Juga :  Rudy Susmanto Setuju Aglomerasi Jabodetabekjur: Bisa Tingkatkan Perekonomian Daerah

Ketua Pejuang Waktu – Cisadane Resik, Ferryansyah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud komitmen pemuda Indonesia di wilayah Bogor untuk memperingati Hari Lahir Pancasila dan Hari Jadi Bogor.

Dia juga menyampaikan bahwa Pejuang Waktu telah mendapatkan penghargaan sebagai Juara 1 Komunitas Pecinta Alam di tingkat Cabang Dinas Wilayah 1 dan Juara 2 ditingkat Provinsi Jawa Barat.

Sutanandika, Penasehat Cisadane Resik, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen nyata pemuda Indonesia terhadap perubahan iklim, ketersediaan air bersih, dan penanganan sampah. Beliau berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung demi masa depan bangsa.

Baca Juga :  Cikeas Academy: Meningkatkan Keterampilan Teknologi Generasi Muda Desa Cikeas

Setelah apel, acara dilanjutkan dengan kegiatan aksi kebersihan di sekitar Tugu Maseng. Para peserta membersihkan sampah dan rumput liar, serta melakukan penanaman pohon. Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama.

Cisadane Resik Vol. 18 merupakan salah satu contoh kegiatan positif yang dilakukan oleh pemuda Indonesia untuk memperingati Hari Lahir Pancasila dan Hari Jadi Bogor. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan menumbuhkan rasa cinta tanah air. (*)

<< SebelumnyaVideo Viral Ibu Diduga Cabuli Anak Kandung Usia 2 Tahun di Tangsel, Kini Menyerahkan Diri
Selanjutnya >>DPRD Kabupaten Bogor Beri Penghargaan Kepada Tiga Tokoh di Hari Jadi Bogor Ke-542

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini