Beranda News Ketua DPRD Bogor Rudy Susmanto Bagi Ratusan Kursi Roda untuk Penyandang Disabilitas

Ketua DPRD Bogor Rudy Susmanto Bagi Ratusan Kursi Roda untuk Penyandang Disabilitas

Rudy Susmanto (Instagram @rudysusmanto)

NarasiTime.id – Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, menggelar kegiatan amal dengan memberikan ratusan kursi roda kepada penyandang disabilitas.

Hal itu juga sebagai juga wujud kepedulian dan dukungan pemerintah daerah serta DPRD Kabupaten Bogor terhadap hak-hak penyandang disabilitas.

Penyerahan bantuan kursi roda berlangsung pada Selasa (30/7/2024), Rudy mengatakan bahwa pentingnya memberi perhatian khusus kepada penyandang disabilitas agar bisa menikmati hak yang setara dengan masyarakat lainnya.

Baca Juga :  RUU Nomor 32 Tahun 2002 Tentang Penyiaran Ditolak Keras, Jurnalis Bogor Gelar Aksi Tearikal

“Bantuan ini kita berikan sebagai bentuk kepedulian kita kepada masyarakat disabilitas. Mereka harus mendapatkan hak yang sama,” kata Rudy.

Rudy lalu menegaskan bahwa DPRD Kabupaten Bogor dan pemerintah daerah berkomitmen untuk terus memperjuangkan hak-hak penyandang disabilitas dalam berbagai aspek kehidupan.

Baca Juga :  Daftar Nama 50 Caleg yang Raih Kursi DPRD Tangsel: Golkar Juara dengan 11 Kursi, Nasdem dan PPP Cuma 1 Kursi

“Kita terus berusaha memberikan yang terbaik untuk masyarakat disabilitas. Mereka harus memiliki hak yang sama baik dalam pendidikan, ekonomi maupun hak-hak lainnya,” tutur Rudy.

Menurutnya, pemerintah daerah tidak hanya memberikan bantuan material, tetapi juga berupaya menciptakan lingkungan yang inklusif dan ramah bagi penyandang disabilitas.

Baca Juga :  Sulhajji Jompa Telah Kembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati Bogor

Rudy pun berjanji akan memperjuangkan hak-hak mereka dan memastikan mereka mendapatkan kesempatan yang sama untuk berkembang dan berkontribusi bagi masyarakat.

<< SebelumnyaJaro Ade Bertemu Hasto Krisyanto, Galang Koalisi Golkar-PDIP di Pilkada Kabupaten Bogor
Selanjutnya >>Pasar Ciampea Baru Bogor Kebakaran, Ketua DPRD Minta Pemkab Cari Solusi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini